Cara Transfer BRI ke Bank Neo Commerce (BNC) dan Top Up Neo+

Ada pertanyaan dari teman, bagaimana cara transfer BRI ke Bank Neo Commerce lewat Brimo?. Lalu bagaimana top up Neo+ lewat BRI?. Keduanya pertanyaan ini memiliki jawaban yang berbeda dan untuk lebih jelasnya bisa cek artikel ini sampai tuntas.

Kirim uang lewat Brimo ke rekening tabungan Neo dan top up Neo Now adalah dua hal yang berbeda. Kenapa, berbeda? karena jika transfer ke tabungan Neo maka dari menu Transfer di Brimo dan kena biaya admin 6.500.

Sedangkan jika top up Neo now (plus) dari BRI maka melalui BRIVA dan tidak kena biaya admin alias gratis. Kemudian bisa pilih apakah masuk ke rekening tabungan Neo atau masuk ke rekening Neo Now.

Advertisement

Supaya tidak bingung, langsung saja kita coba transfer dari BRI ke Bank Neo Commerce atau BNC melalui m banking BRImo.

Cara Transfer BRI ke Bank Neo Commerce (BNC) Lewat BRImo

Batas minimal transfer dari BRImo ke bank lain adalah 10.000 rupiah, kemudian akan kena biaya transfer 6.500.

Oleh karena itu agar transfer berhasil, pastikan memiliki saldo yang cukup di rekening BRI kamu.

Berikut adalah panduan kirim uang dari BRI ke Bank Neo (Rekening Tabungan Neo).

  1. Buka aplikasi BRImo lalu login.
  2. Kemudian pilih menu Transfer.
    Brimo Pilih Transfer ke Bank Neo Commerce
  3. Pilih Tambah Daftar Baru.
  4. Pada Bank Tujuan ketik neo lalu pilih Bank Neo Commerce.
    Transfer BRI ke Bank Neo Commerce (BNC)
  5. Kemudian masukan nomor rekening tabungan Neo. Tap Lanjutkan.
  6. Masukan nominal transfer dari Bank BRI ke Neo Commerce minimal 10.000 lalu tap Transfer.
  7. Periksa kembali apakah nama penerima dan nominal sudah benar?. Tap Transfer.
    Biaya BRI ke Tabungan Neo
  8. Masukan PIN Brimo.
  9. Akan muncul Transaksi Sedang Diverifikasi. Tap Cek Status.
    Transaksi berhasil
  10. Jika kirim uang berhasil maka akan muncul bukti transfer dan uang langsung masuk ke tabungan Neo tujuan.

Jadi cara transfer BRI ke Bank Neo adalah sama seperti saat transfer antar bank di BRImo. Bedanya pada nama bank pilih Bank Neo Commerce.

Sedangkan jika ingin isi saldo Neo+ maka caranya berbeda yaitu menggunakan BRIVA. Kirim uang dari BRI ke Neo+ via Briva lebih murah dan mudah dari pada pakai metode transfer.

Lebih mudah karena kita hanya perlu pilih menu Briva setelah itu masukan nomor rekening virtual Neo+ lalu nominalnya.

Tapi sayangnya cara ini harus buat kode Briva terlebih dahulu dari aplikasi Neo+. Jadi tidak bisa langsung transfer ke Briva Neo+ karena nomornya akan berbeda dan memiliki masa berlaku.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah cara transfer BRI ke rekening Neo Now atau top up Neo+ lewat Brimo.

Cara Top Up Neo+ Lewat BRI Dari BRImo

  1. Buka aplikasi Neo+.
  2. Kemudian pilih Tambah Saldo.
    Cara Top Up Neo+ Lewat BRI Dari BRImo
  3. Pilih Neo NOW.
  4. Pilih nominal top up lalu Lanjut.
  5. Pada metode pembayaran pilih Virtual Account lalu pilih BRI.
    Kode Virtual Account Neo Now BRI
  6. Salin nomor VA untuk top up Neo+ dari BRI tersebut.
  7. Buka aplikasi BRImo lalu masukan user id dan password.
  8. Pilih menu BRIVA.
    Pilih BRIVA
  9. Tap Pembayaran Baru.
  10. Masukan nomor BRIVA yang tadi kamu dapat dari aplikasi Neo plus. Tap Lanjutkan.
  11. Masukan nominal top up lalu tap Bayar.
  12. Periksa kembali apakah semua sudah benar, lalu tap Bayar.
  13. Masukan PIN Brimo.
  14. Jika transfer BRI ke Neo+ berhasil maka saldo Neo Now akan langsung bertambah.

Seperti terlihat, caranya berbeda dengan saat transfer dari Bank BRI ke Bank Neo Commerce pertama. Cara kedua ini adalah melalui pembayaran Briva dan gratis biaya admin.

Namun setiap kali akan transfer BRI ke Neo+ via Briva maka kamu harus dapatkan kode VA Briva dari aplikasi Neo+ terlebih dahulu.

Kode virtual account Neo+ BRI hanya berlaku 24 jam dan hanya bisa digunakan satu kali.

Dari penjelasan di atas bisa terlihat ada perbedaan biaya admin karena caranya berbeda. Oleh karena itu jika kamu ingin transfer BRI ke Neo+ sebaiknya lewat Briva supaya gratis biaya transfer.

Tapi ingat, buat dulu kode virtual account BRI di aplikasi Neobank atau Neo+. Setelah mendapatkan kodenya baru lakukan pembayaran via BRIVA di aplikasi BRImo.

Perbedaan Transfer dan Top Up Neo+ dari BRI

Seperti sudah kami sebutkan, jika transfer maka kita tidak perlu buka aplikasi Neobank terlebih dahulu.

Cukup berikan nomor rekening tabungan Neo ke orang yang akan kirim uang dari BRI.

Sedangkan jika top up atau tambah saldo, harus dari aplikasi Neo+ dulu untuk mendapatkan kode BRIVA. Setelah itu dari BRI lakukan pembayaran ke BRIVA tersebut bukan dari menu transfer antar bank.

TransferTop Up (Tambah Saldo)
Menggunakan no rekening tabungan Neo.Menggunakan kode BRIVA
Tidak perlu buat kode BrivaHarus buat kode Briva dari aplikasi Neobank
Uang masuk ke tabungan NeoBisa pilih menambah saldo Tabungan Neo atau Neo Now
Biaya admin 6.500Gratis biaya admin

Meskipun transfer BRI ke Bank Neo Commerce akan masuk ke tabungan Neo, tapi kamu bisa gabungkan saldo tabungan Neo dan Neo Now.

Jadi untuk penerima sebetulnya tidak ada masalah, yang mungkin menjadi pertimbangan adalah pengirim uang.

Karena jika pilih langsung transfer dari Brimo ke Neo maka akan kena biaya admin 6.500.

Baca Juga : Tarik Tunai BRI Tanpa Kartu Lewat BRImo.

Pertanyaan Seputar Transfer BRI ke Neo+

Berapa Biaya Transfer BRI ke Neo Bank BNC?

Jika melalui metode transfer antar bank maka kena biaya transfer 6.500. Tapi jika melalui Briva maka tidak kena biaya admin.

Apa Beda Transfer dan Top Up atau Tambah Saldo?

Transfer tidak perlu buat kode Briva terlebih dahulu karena melalui transfer ke bank lain dari BRI ke Bank Neo Commerce.

Sedangkan top up atau tambah saldo bisa pilih ke tabungan Neo atau Neo Now dan harus dari aplikasi Neobank (neo+) terlebih dahulu untuk buat kode Briva.

Berapa Kode Bank Neo Commerce?

Kode Bank Neo Commerce adalah 490, jadi jika kamu transfer dari ATM BRI ke Neo+ maka gunakan kode tersebut.

Tapi jika top up Neo+ dari ATM BRI maka lakukan dari pembayaran BRIVA dan jangan lupa buat dulu kodenya di aplikasi Neo+.

Berapa Lama Transfer BRI ke Tabungan Neo?

Transfer dari BRI ke Bank Neo Commerce berlangsung instan, setelah transaksi berhasil uang langsung masuk ke Neo+.

Kesimpulan

Dari contoh di atas bisa kita simpulkan ada dua cara menambah saldo Neo+ dari BRI yaitu lewat transfer atau lewat pembayaran Briva.

Jika transfer BRI ke Bank Neo Commerce dari Brimo maupun ATM BNI maka akan kena biaya admin 6.500.

Sedangkan jika pakai metode tambah saldo di Neo+ maka caranya melalui menu Briva di BRImo. Setelah itu lakukan transfer ke BRIVA dengan kode yang kamu dapatkan dari aplikasi Neobank.

Batas waktu atau masa berlaku kode Briva Neo+ adalah 24 jam setelah transaksi tambah saldo kamu lakukan.

Related Post

8 pemikiran pada “Cara Transfer BRI ke Bank Neo Commerce (BNC) dan Top Up Neo+”

    • Kalau mau bebas admin bisa lewat virtual account.
      Cek dulu nomor rekening Neo dari aplikasi Neobank
      1. Buka menu Tambah Saldo.
      2. Pilih Tabungan Neo.
      3. Lihat Metode Lain.
      4. Pilih Mandiri, nanti akan muncul nomor VA dari rekening Neo Bank kita.
      5. di ATM Mandiri pilih Bayar/Beli.
      6. pilih Lainnya > Lainnya > Multi Payment.
      Kode perusahaan Faspay = 8830
      8. Masukan no VA Neo+ tadi
      9. Masukan nominal dan ikuti langkahnya sampai selesai.

      Nanti kita coba buat artikelnya biar lengkap ada gambarnya

  1. Kalo gt Semisal sya mau masukin uang sya ke BNC Lewat BRI LINK bisa gag ya om ….kalo bisa tinggal nunjukin REKENING sya ke Pihak BRI LINK y gt kahhh ???

Komentar ditutup.