Sebelumnya carabimo.com pernah membahas cara forward email Gmail, kali ini kami akan memberikan panduan cara membalas dan meneruskan pesan masuk di Yahoo mail secara otomatis maupun manual lewat PC dan juga HP Android.
Cara untuk membalas maupun meneruskan email masuk dari Yahoo mail ke alamat lain sebetulnya tidak jauh berbeda.
Kita hanya perlu masuk dulu ke akun Yahoo lalu pilih pesan masuk kemudian pilih teruskan kemudian masukan alamat email penerima, sedangkan untuk membalasnya anda hanya perlu memilih balas lalu tulis pesan yang ingin disampaikan.
Baca juga : cara mengubah pengaturan bahasa di Yahoo Mail.
1 – Cara Membalas Email Masuk di Yahoo
Jika anda mendapat pesan masuk ke email Yahoo kemudian ingin reply atau membalasnya maka silahkan ikuti langkah dibawah ini.
# Membalas Lewat PC
- Sign in ke akun Yahoo.
- Kemudian buka pesan yang akan kita teruskan.
- Pilih Balas atau Reply.
- Tuliskan email balasan yang ingin dibuat dan setelah selesai pilih Send atau Kirim, Selesai.
# Membalas Email Yahoo Lewat HP Android
Contoh dibawah ini khusus bagi anda yang menggunakan aplikasi Yahoo mail di HP Android dan berikut adalah langkahnya.
- Buka aplikasi Yahoo mail di HP.
- Pilih pesan masuk.
- Kemudian tap menu hamburger (titik 3) yang ada dibagian kanan seperti terlihat pada gambar dibawah ini.
- Selanjutnya pilih Reply.
- Tulis isi balasannya kemudian pilih Send.
2 – Cara Meneruskan Pesan Masuk di Yahoo Mail – Secara Manual
Langkah untuk meneruskan email masuk di Yahoo secara manual sebetulnya tidak jauh berbeda dengan saat akan reply, tetapi bagi anda yang masih belum tahu silahkan lihat cara dibawah ini.
- Login ke akun Yahoo.
- Buka email masuk yang akan diteruskan ke alamat lain.
- Pilih Teruskan atau Forward lalu klik Send/Kirim, selesai.
3 – Cara Forward Otomatis Email Masuk di Yahoo
- Langkah pertama masuk dulu ke akun Yahoo mail dengan username dan kata sandi Yahoo anda.
- Setelah masuk arahkan kursor mouse ke atas icon gir lalu pilih Settings.
- Pilih menu Accounts lalu klik akun Yahoo mail yang akan kita atur agar bisa meneruskan pesan otomatis.
- Scroll kebawah kemudian centang “Forward: Your mail is forwarded to the specified address, so you can check it ther” atau jika pakai bahasa Indonesia ” Teruskan: Email Anda diteruskan ke alamat tertentu, sehingga Anda dapat memeriksanya di sana.”
- Selanjutnya Masukan alamat email yang akan digunakan untuk menerima pesan lalu klik Verify.
- Buka alamat email penerusan lalu klik link untuk memverifikasi, setelah itu pilih Verify, selesai.
Setelah kita atur dengan cara diatas maka semua email masuk akan diteruskan ke alamat email lain sesuai dengan pengaturan yang kita buat.
Jika ingin menonaktifkan auto forward atau teruskan otomatis caranya hampir sama dengan langkah diatas, bedanya anda tinggal hilangkan tanda centang pada opsi “Forward: Your mail is forwarded to” lalu Save atau Simpan.
Demikianlah sedikit info menganai cara membalas email maupun meneruskan pesan masuk di Yahoo mail, selamat mencoba dan silahkan baca tutorial lainnya seperti : cara memblokir email di Yahoo.