Cara Cepat Hapus Aplikasi Android di HP OPPO

Mau tahu bagaimana cara cepat hapus aplikasi Android di HP OPPO tanpa harus repot masuk dulu ke menu pengaturan lalu mencari app yang akan diuninstall tersebut? jika ya maka silahkan simak artikel singkat ini karena saya akan tunjukan bagaimana caranya.

Berbeda dengan HP Samsung yang biasa saya gunakan, saat ingin hapus app cukup dengan tap lalu tahan dan seret icon ke tong sampah tetapi di oppo A37 ternyata tidak demikian.

Untuk hapus aplikasi yang sudah tidak kita ingin gunakan caranya harus melalui menu pengaturan lalu manager aplikasi kemudian setelah itu kita harus cari aplikasi yang akan didelete, cara ini tentu agak sedikit panjang apalagi jika pada smartphone tersebut ada banyak app yang terpasang.

Advertisement

Baca juga : cara mengunci aplikasi di HP Android oppo.

Namun setelah beberapa hari menggunakan hp oppo A37 akhirnya saya tahu ada cara lebih cepat saat ingin membuang aplikasi yang tidak kita inginkan lagi yaitu langsung dari home screen dengan cara tap lalu tahan kemudian tap icon silang dan untuk lebih jelasnya silahkan ikuti panduan dibawah ini.

Cara Cepat Hapus Aplikasi Android di HP OPPO

Berikut ini adalah cara paling cepat untuk uninstall app yang terpasang pada hp Android merk oppo tanpa harus masuk ke menu pengaturan atau menggunakan app tambahan.

  1. Langkah pertama cari aplikasi yang akan dihapus.
  2. Kemudian tap lalu tahan sampai muncul tanda silang (x) dibagian kiri atas icon app tersebut seperti terlihat pada gambar dibawah ini.Cara Cepat Hapus Aplikasi Android di HP OPPO
  3. Terakhir tap icon x tersebut lalu saat muncul pertanyaan pilih tombol Hapus Instalasi. Hapus Instalasi

Sangat cepat dan mudah bukan? hanya perlu tiga langkah sederhana saja aplikasi yang ingin dihapus sudah berhasil kita buang dari hp Android tersebut.

Demikianlah sedikit tips cara cepat hapus aplikasi Android di HP Oppo, selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Jika masih ada langkah yang kurang jelas jangan ragu untuk bertanya melalui kolom komentar dibawah ini. Baca juga : cara share koneksi interenet dari hp ke pc.

Related Post