Cara Bayar Cicilan Angsuran OTO Lewat Mandiri Online

Cara bayar cicilan angsuran OTO kredit mobil maupun motor lewat mandiri online sangatlah mudah dan bisa menjadi solusi ketika kita ingin membayar cicilan tetapi malas keluar rumah atau jauh dari atm maupun Indomaret atau alfamart.

Pada tulisan kali ini saya akan berbagi pengalaman membayar tagihan OTO lewat mandiri online di HP Android, semoga bisa bermanfaat bagi anda yang membutuhkan.

Perlu diketahui, biaya pembayaran angsuran kredit mobil oto finance melalui mandiri adalah 6.600 baik via atm maupun internet banking yang sekarang sudah berubah nama menjadi mandiri online jadi sebelum membayar pastikan saldo tabungan mandiri anda mencukupi yaitu jumlah angsuran ditambah biaya adm.

Advertisement

Cara Bayar Cicilan Angsuran OTO Lewat Mandiri Online

  1. Langkah pertama buka aplikasi mandiri online di HP lalu login.
  2. Setelah masuk pilih menu Pembayaran.
  3. Pilih Buat Pembayaran BaruAngsuran. Cara Bayar Cicilan Angsuran OTO Lewat Mandiri Online
  4. Tap Penyedia Jasa lalu pilih OTO Kredit Motor atau OTO Kredit Mobil silahkan sesuaikan dengan yang ingin dibayar.
  5. Selanjutnya tap No Kontrak dan masukan nomor kontrak OTO anda kemudian beri nama pembayaran (bebas) lalu pilih tombol Konfirmasi. (langkah ini hanya perlu dilakukan saat pertama kali bayar, sedangkan untuk pembayaran selanjutnya anda tinggal pilih no kontrak yang sudah ada/pernah dibayar)bayar cicilan oto via mandiri
  6. Jika no kontrak sudah terisi kemudian pilih Lanjut.
  7. Berikutnya cek kembali apakah data yang diinput sudah benar terutama nama, no kontrak serta jumlah cicilan yang harus dibayar, tanggal jatuh tempo serta angsuran ke jika semua benar pilih Konfirmasi. ayar Cicilan Angsuran OTO Lewat Mandiri
  8. Terakhir masukan kode MPIN dan tunggu sampai transaksi pembayaran selesai.

Jika disimpulan cara bayar cicilan angsuran OTO kredit mobil lewat mandiri online dari HP Android maupun web adalah pilih menu pembayaran lalu angsuran, setelah itu masukan nomor kontrak, konfirmasi dan masukan mpin. Sangat mudah dan cukup menghemat waktu bukan?

Selain bisa membayar via atm, bagi anda yang tidak memiliki rekening mandiri atau bank yang sudah bekerja sama maka bisa melakukan pembayaran di beberapa tempat lain seperti kantor pos, indomaret atau bayar oto di alfamart namun seingat saya kalau bayar di alfa tidak terlihat cicilan keberapa. Baca juga : cara cek angsuran oto finance online.

Yu Bagikan:
Related Post