Cara Beli Aplikasi Di Google Play Store Dengan Pulsa XL atau AXIS

Salah satu cara beli aplikasi di Google Play Store adalah dengan potong pulsa, walau sepertinya mudah tetapi ternyata masih ada beberapa teman yang belum tahu bagaimana caranya. Seperti salah satu teman yang tadi sore ingin membeli game di Google Play Store tetapi tidak mempunyai kartu kredit.

Setelah diberi tahu bahwa untuk pembelian aplikasi di Play Store bisa pakai pulsa XL akhirnya dia sedikit lega namun karena belum pernah akhirnya dia kembali bertanya “bagaimana caranya?

Sebetulnya sangat mudah dan yang paling mudah adalah dengan mengaktifkan carrier billing XL terlebih dahulu sehingga nanti saat akan membayar aplikasi bisa langsung potong pulsa tanpa harus pilih ini itu lagi.

Advertisement

Namun perlu diketahui bahwa pembelian game dengan pulsa baik itu XL, Indosat maupun Telkomsel akan dikenakan biaya tambahan untuk PPN 10% + biaya jasa sekitar 2%.

Jadi jika ditotal maka kita harus mempunya saldo pulsa sebesar harga aplikasi yang akan dibeli ditambah 10% + 2%.

Contoh jika harga game tersebut adalah 10.000 rupiah maka pulsa yang dibutuhkan adalah 10.000 +(10.000 x10%) + (10.000 x 2%). Sehingga hasilnya adalah 10.000 + 1.000 + 200 = 12.000.

Beginilah Cara Beli Aplikasi Di Google Play Store Dengan Pulsa XL atau AXIS

  1. Aktifkan billing carrier XL/AXIS jika belum tahu caranya silahkan baca disini.
  2. Kemudian buka Google Play Store dan pilih aplikasi yang ingin dibeli.
  3. Berikutnya pilih Buy atau Beli.Beginilah Cara Beli Aplikasi Di Google Play Store Dengan Pulsa XL atau AXIS
  4. Silahkan masukan password akun Google Play Store jika diminta, biasanya akan muncul jika pengaturan pada Google Play Store mengharuskan kita selalu memasukan kata sandi saat akan membeli aplikasi.masukan password akun Google Play Store
  5. Selanjutnya setelah proses pembelian berhasil maka kamu bisa langsung install aplikasinya.

Jadi jika aplikasi yang dibeli belum diinstall maka setelah melakukan pembayaran dengan pulsa XL atau AXIS maka kita bisa langsung install aplikasinya.

Sedangkan jika yang kita beli adalah item atau upgrade maka nanti proses upgrade akan berjalan otomatis setelah pembayaran sukses.

Cara yang saya jelaskan diatas adalah dengan mengaktifkan penagihan XL/AXIS terlebih dahulu dengan tujuan agar pembelian lebih mudah dan cepat.

Selanjutnya jika kita akan membeli lagi maka langkah no. 1 tidak perlu dilakukan karena sekali kita membeli dengan carrier billing maka selanjutnya kita bisa langsung melakukan pembelian tanpa perlu setting lagi carrier billing yang sudah terdaftar pada akun tersebut.

Selamat mencoba.

Yu Bagikan:
Related Post