Carabimo.com Kali ini saya akan membuat sedikit perbandingan antara 2Face Multi Accounts vs Parallel Space Akun Berganda yang mana keduanya merupakan aplikasi untuk kloning atau menggandakan akun sehingga kita bisa menjalankan dua aplikasi yang sama pada satu Android.
Salah satu contoh penggunaanya adalah pada pembuatan 2 akun WhatsApp di HP Android yang pernah saya bahas, adapun perbandingan ini saya buat hanya untuk berbagi informasi saja tanpa ada maksud untuk menjatuhkan salah satu aplikasi karena pada dasarnya menurut saya sama saja baik fungsi maupun hasil.
Semoga ulasan singkat berikut ini bisa membantu dalam memutuskan aplikasi mana yang lebih cocok untuk digunakan.
Perbandingan 2Face Multi Accounts VS Parallel Space
Hal pertama yang akan saya soroti adalah ukuran file installer dimana 2Face Multi Accounts hanya berukuran sekitar 3MB sedangkan Parallel Space 6MB, jelas disini 2Face lebih unggul.
Namun jika kita lihat pada jumlah pengguna dan review ternyata Parallel Space jauh lebih unggul karena saat tulisan ini dibuat sudah lebih dari 2juta orang yang memberi review dan total download sekitar 5jutaan dengan total rating 4,6.
Sedangkan 2Face Multi Accounts hanya memiliki rating 3,9 dari total download 500.000 an dan 8ribuan review. Dengan kata lain Parallel Space lebih populer.
Tampilan dan Cara Penggunaan
Secara garis besar tidak ada perbedaan mencolok diantara keduanya, tampilannya hampir sama begitu juga cara menggunakannya.
Baca juga : Cara Kirim Aplikasi Lewat WhatsApp.
Saat ingin menggandakan akun kita cukup pilih aplikasi apa yang ingin diklon lalu setelah itu kita buat akun kedua, bedanya setelah selesai 2Face Multi Accounts akan membuat pintasan ke aplikasi yang kita gandakan tersebut sedangkan Parallel Space tidak.
Kesimpulan : Baik 2Face Multi Accounts maupun Parallel Space Akun Berganda keduanya memiliki fungsi yang sama yaitu agar bisa menjalankan lebih dari satu akun pada HP yang sama misalnya 2 akun WhatsApp, 2 akun LINE, BBM dan lainnya.
Namun jika dilihat dari segi kemudahan, kenyamanan penggunaan maka menurut saya 2Face lebih unggul karena setelah kita gandakan akun akan secara otomatis dibuat pintasan sehingga tidak perlu repot membuat sendiri selain itu tidak terganggu oleh iklan besar yang sering muncul full satu halaman seperti Parallel Space.
Meskipun demikian keduanya memiliki kekurangan yaitu aplikasi yang kita gandakan sering tidak berfungsi sebagaimana mestinya misalnya notifikasi tidak muncul, atau pesan tidak masuk setelah kita gandakan WhatsApp maupun BBM oleh karena itu aplikasi kedua yang digandakan tersebut harus dalam keadaan terbuka supaya bisa berfungsi normal.
Kalo aplikasi 2face nya dihapus, aplikasi aslinya sperti whatsapp ikut trhapus ga?
yang kehapus yang dibuat dengan 2facenya aja, kalau yg aslinya engga