Ceritanya tadi siang ada teman bertanya kenapa tidak bisa reset password Gmail dengan email recovery atau pemulihan? padahal jelas alamat pemulihan tersebut sudah pernah didaftarakan.
Karena no hp sudah tidak aktif maka jalan satu-satunya adalah mengganti sandi lewat email pemulihan dan setelah menerima kode verifikasi kemudian dimasukan ke kolom yang sudah disediakan ternyata tetap gagal.
Tidak seperti sebelumnya dimana setelah memasukan kode verifikasi kita bisa langsung ubah password tetapi hari ini selalu muncul pesan “Google couldn’t verify it’s you, so you can’t sign in to this account right now.”
Kalau bahasa Indonesianya kira-kira “Google tidak dapat memverifikasi bahwa ini memang Anda, jadi Anda tidak dapat masuk ke akun ini sekarang.”
Lebih dari satu kali mencoba bahkan sampai mengganti web browser dari Firefox ke Google Chrome hasilnya tetap sama, entah apakah ini hanya error sementara atau sekarang memang sudah sulit reset sandi Gmail pakai email pemulihan.
Setelah Googling ternyata yang mengalami masalah serupa bukan hanya teman saya saja, seperti keluhan yang diposting seorang pengguna di forum resmi Google ini.
Kode Verifikasi Reset Password Gmail Lewat Email Pemulihan
Seperti terlihat pada gambar, kode verifikasi untuk reset kata sandi sudah diterima melalui alamat email pemulihan tetapi setelah dimasukan hasilnya tetap tidak bisa masuk dengan pesan seperti terlihat pada gambar berikut.
Sayangnya sepertinya tidak ada jawaban pasti penyebab tidak bisa reset sandi Gmail lewat email pemulihan walau sudah memasukan kode verifikasi yang benar.
Seperti saya sebutkan diatas, saya tidak tahu apa penyebabnya dan apakah ini akan berlaku selamanya atau hanya sementara, karena sebelumnya kita bisa dengan mudah reset password Gmail dengan email pemulihan saat no telepon hilang atau sudah tidak aktif.
Kesimpulan sementara, sebaiknya segera update atau ganti no HP pemulihan Gmail kamu jika memang no tersebut sudah tidak aktif atau hilang untuk mencegah kehilangan akun karena tidak bisa reset password Gmail.
Karena hari ini saya coba jika reset dengan no hp ternyata masih bisa, setelah memasukan kode verifikasi yang dikirim via sms kemudian kita akan dibawa ke halaman untuk membuat sandi baru.
Itulah sedikit info mengenai Gmail, semoga bermanfaat dan segera update akun anda sebelum terlambat.